Fasilitas

UPI memiliki komitmen yang tinggi untuk menjadi universitas pelopor dan unggul. UPI Bandung memiliki banyak fasilitas untuk menunjang komitmen tersebut, di antaranya adalah sebagai berikut.

Ruang Kuliah

Ruang kuliah di UPI tersebar di berbagai fakultas dan program studi dengan jumlah yang sangat memadai.

Perpustakaan

Ini adalah salah satu fasilitas favorit mahasiswa UPI. Di tempat ini, kita dapat membaca/meminjam berbagai buku yang kita butuhkan untuk berbagai keperluan, terutama kebutuhan akan referensi perkuliahan. Total buku yang ada di perpustakaan UPI sekitar 70 ribu buku. Perpustakaan UPI mulai dibuka dari pukul 08.00 WIB s.d. 17.00 WIB (Senin-Jumat), sedangkan untuk hari Sabtu hanya buka hingga pukul 12.30 WIB. Selain itu perpustakaan UPI juga menyediakan layanan secara online untuk penelusuran artikel/skripsi/tesis/disertasi yang bisa diakses melalui laman http://repository.upi.edu

Sarana Microteaching

Sebagai universitas yang menghasilkan guru-guru berkualitas, UPI memiliki sarana penunjang yang representatif, yaitu sarana microteaching. Tempat ini berfungsi untuk mengembangkan dan membina kepribadian, kemampuan, dan keterampilan calon guru/pendidik.

Balai Bahasa/Laboratorium Bahasa

Di tempat ini tersedia perlengkapan belajar bahasa yang representatif seperti perangkat komputer dan perangkat audio. Tempat ini sering dijadikan sebagai tempat belajar bahasa asing oleh mahasiswa UPI yang akan melanjutkan studi ke luar negeri. Selain itu, balai bahasa juga menjadi tempat favorit mahasiswa asing yang ingin belajar bahasa Indonesia. Di tempat ini, kalian juga bisa menguji kemampuan bahasa Inggris dengan mengikuti tes TOEFL.

Balai Bahasa UPI juga menyediakan layanan-layanan lainya seperti kursus dan layanan translasi, selengkapnya bisa mengunjungi laman https://balaibahasa.upi.edu

Unit Pelaksana Teknis Bimbingan dan Konseling

Di Unit Pelayanan Teknis Bimbingan dan Konseling, mahasiswa yang memiliki masalah dalam belajar ataupun kehidupan keseharian dapat menemukan solusi dari para ahli psikologi. Selain itu, mahasiswa juga dapat mengikuti tes minat dan bakat yang dapat membantu mengembangkan diri lebih baik.

Hot Spot Area dan WAP Technology

Hampir di seluruh kampus UPI terdapat Hot Spot Area dengan kecepatan yang relatif tinggi. Jadi, bagi mahasiswa yang memiliki gawai (telepon pintar ataupun laptop) sendiri dapat langsung terhubung ke jaringan wifi yang ada di fakultas masing-masing. Namun, untuk mahasiswa yang tidak memiliki gawai, UPI juga menyediakan komputer yang tersebar di seluruh kampus UPI dan di Direktorat STI (UPINet) dan bisa digunakan secara gratis.

Pusat Pendidikan Komputer

Tempat ini adalah tempat yang dipakai mahasiswa untuk belajar mata kuliah Pengetahuan Komputer. Namun, tempat ini juga sering dipakai oleh mahasiswa yang ingin belajar lebih mendalam tentang ilmu komputer di luar perkuliahan.

Fasilitas Pusat Komputer

Hampir semua kebutuhan administrasi akademik dan nonakademik di UPI sudah berbasis komputer. Dalam penentuan rencana studi atau penentuan mata kuliah apa saja yang akan diambil setiap semesternya, mahasiswa UPI akan melakukannya secara online. Termasuk juga untuk mengetahui nilai, mahasiswa bisa mengaksesnya secara online. Selengkapnya bisa mengunjungi https://student.upi.edu

Asrama

Bagi mahasiswa yang ingin tinggal di dalam lingkungan kampus, UPI menyediakan asrama yang nyaman dan strategis. Terdapat dua gedung asrama, satu untuk mahasiswa putra dan satu untuk mahasiswa putri.

Di sini, mahasiswa bukan hanya numpang tidur, melainkan juga akan mendapatkan berbagai pendampingan untuk meningkatkan kompetensi akademik, kepemimpinan, dan akhlak. Keuntungan lain dengan tinggal di asrama adalah kalian tidak akan dipusingkan dengan kemacetan yang menghadang saat menuju kampus ataupun mahalnya ongkos.Lantaran jarak asrama-kampus bisa ditempuh dengan berjalan kaki.

Pusat Kegiatan Mahasiswa

Tempat ini adalah tempat yang tepat bagi mahasiswa untuk mengembangkan kreativitas dan bakat. Di sini mahasiswa bisa mengikuti berbagai kegiatan ekstrakurikuler seperti paduan suara, kesenian, pecinta alam, pramuka, dan olahraga. Ini juga merupakan markas beberapa organisasi kampus, seperti BEM REMA UPI.

Masjid Al Furqan

Masjid ini selain digunakan untuk shalat lima waktu, juga digunakan untuk kegiatan keagamaan lainnya seperti kajian keislaman, tabligh akbar, dan diskusi yang berkaitan dengan agama Islam. Saat ini, Masjid Al Furqan juga telah menjadi Islamic Tutorial Centre di UPI.

Poliklinik

Yuk, Cari Tahu Fasilitas Apa Saja yang Ada di UPI

UPI tetap berkomitmen untuk memberi layanan kesehatan yang baik kepada seluruh sivitas akamedika. UPI memiliki poliklinik yang siap melayani kebutuhan kesehatan umum dan kesehatan gigi. Beberapa dokter dan perawat pun siap melayani.

Balai Pertemuan

Balai Pertemuan UPI atau Umum gatau - Bandung

UPI memiliki balai pertemuan berkapasitas besar, yaitu sekitar 2.000 orang. Selain digunakan untuk keperluan kampus seperti seminar dan pentas seni, gedung ini juga sering digunakan untuk kepentingan masyarakat umum seperti menggelar pesta pernikahan.

Kantin

Urusan perut memang menjadi urusan utama setelah belajar. Oleh karena itu, UPI membangun kantin hampir di seluruh fakultas. Kantin-kantin tersebut menyediakan makanan, minuman, dan jajanan yang ramah di kantong dan bervariasi.

ATM Centre

Untuk urusan pengambilan uang tunai, UPI memiliki sekitar empat lokasi ATM centre yang tersebar di beberapa lokasi strategis di UPI. Lokasi pertama berada di dekat gerbang kampus Gegerkalong. Lokasi kedua berada di gerbang kampus Ledeng. Lokasi ketiga berada di dekat Masjid Al Furqon. Lokasi keempat berada di dekat Fakultas Teknologi dan Kejuruan.

Kolam Renang

DCIM100MEDIADJI_0095.JPG

Terdapat tiga bagian kolam renang di UPI. Dua kolam merupakan kolam untuk kejuaraan (satu kolam untuk loncat indah dan satu kolam untuk balap renang) dan satu kolam merupakan kolam rekreasi untuk anak-anak. Kolam kejuaraan sudah berstandar internasional. Fasilitas tambahannya adalah tribun penonton yang dapat menampung hingga 2000 orang. Kolam renang UPI merupakan salah satu venue PON JABAR tahun 2016 yang lalu.

Lapangan Softball dan Baseball

DCIM100MEDIADJI_0007.JPG

Lapangan ini biasa digunakan mahasiswa Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan. Selain itu, lapangan ini juga digunakan untuk berlatih olahraga softball dan baseball anak-anak serta mahasiswa yang tergabung di dalam klub atau UKM kampus. Lapangan ini juga menjadi venue PON JABAR tahun 2016 yang lalu.

Gymnasium

DCIM100MEDIADJI_0033.JPG

Gedung yang memiliki tempat duduk dengan kapasitas mencapai 5000 orang ini biasa digunakan untuk olahraga dalam ruangan seperti bola basket, bola voli, futsal, tenis meja, olahraga bela diri, dan bulu tangkis. Lantai gymnasium dilapisi dengan karpet sintetik yang mampu memberikan kenyamanan dan keamanan bagi para pemakainya.

Gedung ini dipakai sebagai lokasi pelaksanaan beberapa cabang olahraga pada gelaran PON ke-19 JABAR tahun 2016. Selain untuk menggelar kegiatan olahraga, gymnasium juga digunakan untuk menggelar wisuda mahasiswa UPI.

Stadion Atletik dan Sepak Bola

DCIM100MEDIADJI_0054.JPG

Lapangan ini memiliki sistem drainase yang canggih sehingga mampu menyerap air dan menjaga kualitas rumput dengan baik. Lapangan sepak bola ini juga dikelilingi dengan jogging track yang nyaman. Tribun penonton yang ada di stadion ini pun cukup besar, yaitu mampu menampung hingga 5000 penonton.